Lirik Lagu Lakon Anak Anak Bencana Ebiet G. Ade

Mengapa Begitu Ganas Engkau Bergejolak?
Semburkan Api Sebarkan Panas Ke Segala Penjuru
Ho Ho Ho Hidup Kami Belum Lagi Sempat Kecukupan
Mengapa Datang Begitu Cepat Bencana Yang Dahsyat?

Hm Hm... Ho Ho Ho Ho Ho

Lihatlah, Ho... Anak-anak Kami Ho....
Mereka Yang Hilang Kesempatan Ho...
Main Sembunyi Dan Belajar Di Sekolah Desa
Serentak Semuanya Duduk Bingung Di Sudut Barak
Nampaknya Belum Sepenuhnya Dapat Mengerti
Apa Yang Sebenarnya Tengah Dialami
Sebuah Bencana Terjadi Seperti Mimpi
Tuhan, Tunjukkanlah Jalanan Kami

Mengapa Begitu Cepatnya Semua Musnah?
Lahar Melanda Pemukiman Yang Kami Cintai Hm Hm Hm
Izinkanlah Kami Berfikir Yang Mungkin Keliru
Bahwa Engkau Tengah Menguji Ketabahan Kami
Hm Hm Hm Ho Ho Ho Ho Ho

Derita, Ho... Anak-anak Kami Ho.....
Teronggok Ho... Dalam Penampungan Ho..
Kami Khawatir Bila Terlalu Lama Menderita
Pupus Harapan Dan Dapat Merubah Jiwa Mereka
Menyaksikan Betapa Kejinya Hidup
Hati Yang Bening Dapat Berubah Keruh
Sebuah Bencana Terjadi Seperti Mimpi
Tuhan, Tunjukkanlah Jalanan Kami

Hm... Ho.. Ho Ho Ho Ho Ho.... Ho Ho Ho
Hm... Ho.. Ho Ho Ho Ho Ho.... Ho Ho Ho
 

 
  Ebiet G. Ade   Writed by Admin  8x     2024-12-23 15:23:00

post a comment